( H . S . O . I - B A N T E N ) SOLIDARITAS TANPA BATAS - " UREP SEDULURAN KUDU AKUR, MARING SESARENGAN PASTI LANGGENG "

0 HSOI Sukses Gelar 3rd Anniversary di Banten

Serang, 02 Desember 2018 - Diawal bulan Desember ini HSOI gelar 3rd Anniversary yang bertempat di PT. MS Kemakmuran Sempu Serang Banten pada hari Sabtu tanggall 01 Desember 2018, yang bertajuk “Satu Hati Satu Indonesia”.

Acara yang berbarengan dengan hari HIV AIDS sedunia, para member HSOI dan komunitas club berkumpul di Musium Banten untuk Safety Riding dari Musium Banten dan finis di MS Kemakmuran Sempu, mereka mengkampanyekan kepada seluruh warga bahwa penderita HIV AIDS adalah sama—sama Manusia yang ingin hidup damai dan sejahtera, bukan malah di pinggirkan dan di acuhkan, seperti slogan para Komunitas Remaja Banten “jauhi penyakitnya bukan orangnnya”.


Para komunitas Remaja Banten juga turut ambil bagian di acara ini dengan mengalang donasi untuk para penyandang HIV AIDS, yang mana hasil donasi tersebut akan diserahkan kepada saudara kita yang terkena penyakit HIV AIDS.

Acara yang dihadiri oleh ratusan club dan komunitas dari penjuru nusantara ini sukses digelar, ada yang dari Sumatra, Bengkulu, Jawa Tengah, JABODETABEK, Sukabumi dan masih banyak lagi. Acara di lanjut dengan menyayikan lagu Indonesia Raya, setelah itu pembacaan Ikrar Honda Bikers dan di lanjut dengan pemotongan tumpeng dan memberikan cinderamata kepada  pimpinan PT MS Kemakmuran dan Paguyuban Honda Banten selaku sponsor dan induk dari club dan komuntas Honda di Banten.

Disela sambutan dari Ketua HSOI Nasional “Ahmad Fauzy” beliau mengatakan bahwa membuwat sebuah club atau komunitas itu gampang, yang susah adalah bagaimana kita bias mempertahankan club atau komunitas tersebut.






#SalamSatuHati
#SolidaritasTanpaBatas
#SalamSatuAspal
#PaguyubanHondaBanten
#HondaCommunity
#HsoiOfficial
#Cari_Aman 

-------------------------------------------------------------------------------------------

Baca Juga


Jangan Lupa Share dan Comment ya . . .

0 komentar:

Post a Comment